DaerahOlahragaPendidikan

Wabup Soppeng Buka Turnamen Bola Voli STAI AL-GAZALI

534
×

Wabup Soppeng Buka Turnamen Bola Voli STAI AL-GAZALI

Share this article

Wartasulselnews.com – Untuk mencari talenta muda berbakat cabang olahraga Bola Voli, Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) AL-Gazali Soppeng menggelar Turnamen Bola Voli antar SMA/SMK/MA sederajat.

Acara yang diinisiasi oleh Mahasiswa PPL-PKL STAI Al-Gazali Soppeng 2024 ini berlangsung meriah dengan antusiasme tinggi dari para peserta. Jum’at (25/10).

Ketua Panitia, Nabila Devianti, dalam laporannya menyampaikan bahwa, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan wadah bagi para siswa dalam mengembangkan bakat dan minat mereka di bidang olahraga, khususnya voli.

“Kami berharap para peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan menjadikan olahraga sebagai bagian dari gaya hidup yang bermanfaat baik fisik maupun mental,” ujar Nabila.

 

Foto.Dr.Nur Alim, M.Pd Ketua STAI AL Gazali Soppeng.

Sementara Ketua STAI Al-Gazali Soppeng, Dr. Nur Alim, M.Pd, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah atas dukungan penuh yang diberikan kepada STAI Al-Gazali Soppeng.

“Alhamdulillah, alumni kami telah terserap di berbagai instansi, termasuk di bidang pendidikan. Hal ini membuktikan bahwa kualitas STAI Al-Gazali Soppeng dapat bersaing dengan perguruan tinggi negeri dan swasta lainnya,” ungkap Dr. Nur Alim.

Wakil Bupati Soppeng, Ir. H. Lutfi Helide, MP, hadir membuka acara secara resmi, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen ini.

Ia menekankan pentingnya olahraga dalam meningkatkan kualitas hidup manusia dan mendorong terciptanya masyarakat yang sehat dan sejahtera.

“Saya berharap turnamen ini dapat menghasilkan atlet-atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Soppeng, baik di tingkat Kabupaten, Provinsi, maupun Nasional,” ujar Wakil Bupati Soppeng.

Turnamen Bola Voli tingkat SMA/SMK/MA se-Kabupaten Soppeng akan berlangsung selama 3 hari, mulai tanggal 25 hingga 27 Oktober 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *