Daerah

Musrenbang Kecamatan Lalabata Bahas Pembangunan dan Perekonomian

417
×

Musrenbang Kecamatan Lalabata Bahas Pembangunan dan Perekonomian

Share this article


Kegiatan Musrenbang tingkat kecamatan Lalabata.

Wartasulselnews.com – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Lalabata  untuk perencanaan tahun 2026 resmi dibuka oleh Camat Lalabata  melalui Sekretaris Kecamatan, Nurul Azmi. Acara ini berlangsung di Aula Kantor Camat Lalabata, Senin (3/2/2025).

Kegiatan Musrenbang ini dihadiri oleh Ketua DPRD
Kabupaten Soppeng, Andi Muh. Farid, serta Anggota DPRD Kabupaten Soppeng, Drs. Kamaruddin, dan Andi Dewi Ayu Lestari, turut hadir mewakili Kepala  Bappelitbangda, Kapolsek Lalabata, serta delegasi Lurah dan Desa Se- Kecamatan Lalabata.

Sekertaris Camat Lalabata, Nurul Azmi, menyampaikan bahwa, Musrenbang ini bertujuan untuk menghimpun informasi dan aspirasi masyarakat guna memastikan pembangunan yang lebih efektif di setiap desa dan kelurahan di Kecamatan Lalabata.

“Saya mengajak untuk menyamakan persepsi, apa yang menjadi keputusan atau apa yang menjadi ketetapan dalam musyawarah nanti, artinya diputuskan secara bersama-sama melalui mufakat,” ucap Nurul Azmi.

Sementara Ketua DPRD Soppeng, Andi Muh. Farid dalam arahannya bahwa Out Put dari Musrenbang ini adalah RKPD (Rencana Kerja Pemerintah Daerah) dokumen ini berproses berjenjang mulai dari tingkat Desa Kelurahan hingga tingkat Kabupaten.

“Usulan dari masyarakat semua prioritas namun yang terjadi di lapangan tidak berbanding lurus dengan kenyataan di karenakan kemampuan keuangan daerah kita,” ujarnya.

Andi Farid menilai bahwa masih banyak usulan-usulan yang belum terakomodir pada hari ini.

“Olehnya itu, saya minta tolong kepada bapak/ibu delegasi Lurah dan Desa agar menyampaikan ke warganya bahwa meski tidak bisa di realisasikan namun masih memiliki jalan yang lain ketika hal tersebut tidak dimasukkan,” ucap Andi Farid.

Perwakilan Anggota DPRD Kabupaten Soppeng, Drs Kamaruddin mengatakan usulan yang disampaikan delegasi Lurah dan Desa untuk disampaikan di OPD dan akan dibahas pada pembahasan Komisi DPRD, pentingnya peran Musrenbang ini sebagai forum strategis untuk merumuskan kebutuhan masyarakat.

“Musrenbang ini adalah sarana penting bagi kita semua untuk mendengar dan merumuskan kebutuhan masyarakat secara bersama-sama. Kami di DPRD siap mengawal aspirasi ini agar menjadi prioritas dalam pembangunan daerah,” kata dia.

Senada yang di sampaikan  Anggota DPRD lainnya Andi Dewi Ayu, disampaikan kepala desa dan lurah yang sudah menjadi prioritas supaya  dijadikan perhatian.

“Kami dari pihak DPRD akan terus mengontrol dan menerima pengaduan dari masyarakat, apabila ada hal yang terjadi kami akan turun ke lapangan mengecek secara langsung,” ungkapnya.





Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!