Wartasulselnews.com – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih, Pemdes Donri-Donri bersama warga serta Anggota TNI -Polri bersemangat melaksanakan kegiatan kerja bakti di sekitar Lapangan Sepak Bola Tajuncu, Kecamatan Donri-Donri, Kabupaten Soppeng. Rabu (12/2/2025).
Dengan penuh antusias mereka membawa perlengkapan peralatan kebersihan seperti cangkul, sabit, dan karung sampah untuk membersihkan rumput liar yang telah tumbuh subur pada area tersebut.
Kepala Desa Donri-Donri, Jamil Hasan, mengungkapkan bahwa, kegiatan bersih-bersih lingkungan merupakan hal penting dalam menjaga kebersihan, kesehatan dan kenyamanan lingkungan.
“Kerja bakti yang kami laksanakan bukan sebatas pada membersihkan lingkungan saja, akan tetapi pada intinya untuk menunjukkan rasa kebersamaan dan kepedulian kita terhadap fasilitas umum dan peruntukannya untuk masyarakat luas,” ujarnya.
Kegiatan ini bukan hanya menjadi kewajiban, tetapi juga menjadi momen kebersamaan yang menyenangkan bagi masyarakat. Diiringi dengan canda tawa dan obrolan ringan, mereka bahu membahu membersihkan sampah yang menyumbat saluran irigasi.
Momentum kerja bakti ini tidak hanya membantu menjaga kebersihan semata, tetapi juga memperkuat rasa persatuan dan kesatuan antar warga desa