Wartasulselnews.com – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng, H. Afdal memberikan materi Manasik Haji kepada calon jamaah haji tahun 1446 H / 2025 tingkat Kecamatan Lalabata.
Kegiatan ini diselenggarakan KUA Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng di Masjid Nurul Qalam Pakkanrebete, Rabu (22/1/2025).
Dalam Kegiatan manasik haji ini turut hadir Kepala KUA Kecamatan Lalabata H. Muh.Yunus, Penyuluh Agama Islam dan Pegawai BSI
Dalam kesempatan tersebut, Kakan Kemenag Soppeng menyampaikan pentingnya pembekalan manasik haji bagi jamaah. Dia mengungkapkan bahwa tujuan dari manasik haji ini agar jamaah dapat lebih siap dalam melaksanakan ibadah haji serta mampu melaksanakan segala rangkaian ibadah haji.
Kepada jemah haji yang mengikuti manasik, Afdal berpesan agar sebaiknya memperbaharui sebelum melaksanakan ibadah haji sebagai rukun Islam yang kelima.
“Perbaiki dan luruskan niat kita melaksanakan ibadah haji adalah semata untuk mendapatkan ridha dari Allah SWT,” kata Kakan Kemenag Soppeng.
Selain itu, mantan Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan pondok pesantren Kemenag Kota Makassar ini mengingatkan kepada calon jemaah bahwa, ibadah haji adalah ibadah yang proses pelaksanaannya sungguh menguras tenaga. Proses ibadahnya sungguh luar biasa capeknya. Proses administrasi sudah selesai, sekarang yang akan dijalani adalah proses ibadahnya. ini dibutuhkan kebugaran fisik.
“Untuk itu siapkan fisikta dengan baik. ikuti arahan selama manasik haji ini untuk jadi bekal kita nantinya,” imbuhnya.
Untuk di ketahui jumlah calon jamaah haji Kecamatan Lalabata berjumlah 46 orang.