DaerahKesehatan

Kunker di Soppeng, Dinkes Sidrap Belajar Pembentukan PSC 119 Soppeng 

287
×

Kunker di Soppeng, Dinkes Sidrap Belajar Pembentukan PSC 119 Soppeng 

Share this article


Wartasulselnews.com – Jajaran Public Safety Center (PSC) 119 Kabupaten Soppeng menerima kunjungan kerja (Kunker) Dinas Kesehatan Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), dalam rangka proses pembentukan PSC 119 soppeng sampai menjadi UPTD. Senin (9/12/2024).

Kunjungan tersebut dipimpin langsung Kadis Kesehatan Kabupaten Sidrap, Mahmuddin bersama rombongan dan di terima langsung oleh Kabid Dinkes Soppeng beserta staf 119 Soppeng di Kantor PSC 119 Soppeng.

Dalam kunjungan tersebut Kadis Kesehatan Kabupaten Sidrap, Mahmuddin mengatakan, sebagai langkah awal Tim dari Dinkes Sidrap melakukan kaji banding di PSC 119 Kabupaten Soppeng karena sudah berstatus UPTD.

“Dengan dukungan anggaran yang maksimal pelayanan PSC 119 Soppeng telah terintegrasi hingga tingkat Kecamatan,” katanya.

Melihat hal tersebut Pemerintah Kabupaten Sidrap mendukung upaya Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng sebagai upaya percepatan pembentukan public safety center PSC melalui call center 119 agar seluruh mayarakat yang berada di Kabupaten Sidrap dapat dengan segera menghubungi.

Sementara itu, Kepala PSC 119 Soppeng, Nur Susanti menyambut baik dan apresiasi atas dilakukanya studi tiru dalam upaya percepatan pembetukan pelayanan kesehatan Public Safety Center (PSC) 119 di Dinas Kesehatan Kabupaten Sidrap .

Sambung Nur Susanti, PSC 119 Soppeng merupakan merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Kabupaten Soppeng , dalam upaya memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Soppeng serta dalam rangka menuju Soppeng, Maju dan Sejahtera.





Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!