Wartasulselnews.com – Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Pendidikan Agama (Kopendas) Soppeng Tahun Buku 2024 di Justice Hall Kantor Pengadilan Negeri Watansoppeng berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme. Kamis, (28/2/2025).
Acara tersebut dihadiri, Kepala Dinas PPK dan UKM Kabupaten Soppeng, Andi Agus Salim, Ketua Kopendes, Dr. H. Fitriadi, Dewan Pengawas, Drs. Latang, serta seluruh anggota koperasi yang terdiri dari wanita-wanita anggota aktif koperasi setempat.
RAT yang dilaksanakan rutin setiap tahun ini bertujuan untuk menyebarkan kinerja koperasi, membahas laporan pertanggungjawaban pengurus, serta menyusun rencana kerja untuk tahun mendatang.
Selain itu, agenda utama lainnya adalah pemilihan Ketua Koperasi untuk periode 2025–2030.
Saat prosesi pemilihan ketua, semua anggota Koperasi mengusul satu nama sebagai ketua koperasi, yaitu Dr. H. Fitriadi. Proses ini mencerminkan semangat kebersamaan dan komitmen anggota dalam membangun koperasi yang lebih maju dan berdaya saing.
Sementara itu, Dr. H. Fitriadi, sebagai ketua terpilih, menegaskan komitmennya untuk menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab.
“Saya berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Bersama-sama, kita akan memperkuat koperasi ini agar lebih mandiri dan memberikan manfaat optimal bagi seluruh Anggota,” ujar Fitriadi yang juga Kakan Kemenag Kota Parepare.