Wartasulselnews.com -Personel Koramil 04/Liliriaja dan anggota Pos Citta Kodim 1423/Soppeng bersama anak didik SDN 191 Penrie Dusun Pacongkang Desa Barang Kecamatan . Lilirilau, Kabupaten Soppeng menggelar Karya Bakti. Jum’at (1/11)
Dalam kegiatan ini, siswa dan anggota personel membersihkan saluran air dari sampah dan sedimen yang bisa menyumbat aliran air. Selain itu, pekarangan sekolah dibersihkan dari sampah, daun-daun kering, atau rumput liar yang dapat mengganggu kenyamanan, terutama menjelang musim hujan, untuk mencegah banjir dan menjaga estetika serta kebersihan sekolah.
Pelda Syarifuddin Ws Danramil 04/Liliriaja mengatakan, kebersamaan ini menunjukkan bahwa masyarakat bersama TNI siap menjaga lingkungan dari bahaya banjir. Dengan drainase yang bersih, kita dapat mengantisipasi bencana yang mungkin terjadi,” katanya.
Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dan Siswa Dusun Pacongkang Desa Barang diharapkan semakin peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar dan siap melakukan langkah preventif untuk menghindari bencana banjir di musim hujan mendatang.