DaerahPolitik

Kampanye SIAP ADA, Hadir dengan Hati Nurani, Pulang dengan Semangat Yassisoppengi

778
×

Kampanye SIAP ADA, Hadir dengan Hati Nurani, Pulang dengan Semangat Yassisoppengi

Share this article

Wartasulselnews.com – Kampanye pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Soppeng, Andi Mapparema dan Andi Adawiah (siAP -ADA) kembali menarik perhatian publik di Desa Enrekeng, Kecamatan Kabupaten Soppeng pada minggu malam, (13/10).

Nampak terlihat ribuan warga dari berbagai pelosok datang berbondong-bondong dengan satu tekad kuat yaitu mendukung terwujudnya visi Soppeng JUARA.

Namun, yang membuat kampanye ini begitu spesial bukan hanya jumlah massa yang hadir, melainkan juga semangat gotong royong dan kesadaran tinggi yang diperlihatkan oleh para pendukung.

“Kami datang dengan hati nurani, tanpa embel-embel apapun,” ujar salah seorang pendukung.

Kampanye ini juga terasa berbeda karena tidak ada praktik politik uang yang biasanya menghiasi acara-acara serupa. Para peserta kampanye datang tanpa kantong-kantong berisi, namun pulang dengan semangat dan harapan besar untuk masa depan Soppeng yang lebih baik.

“Ini pertama kalinya saya melihat kampanye yang begitu tulus dan penuh semangat seperti ini. Tak ada janji kosong, tak ada iming-iming, hanya warga yang benar-benar ingin perubahan,” ungkap salah seorang tokoh masyarakat setempat.

Dengan merangkul seluruh elemen masyarakat, SIAP ADA telah membuktikan bahwa kekuatan kampanye bukanlah terletak pada materi atau politik uang, melainkan pada kepercayaan dan harapan yang tulus dari masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *