Wartasulselselnews.com – KKN Stai Al-Gazali Soppeng menggelar kegiatan lomba Qasidah dan Pildacil se Kecamatan Marioriawa.Senin (25/12/2023).
Ketua panitia pelaksana sekaligus kordinator Kecamatan,Rachmat Hidayat menyampaikan bahwa peserta perlombaan Qasidah dan Pildacil terdiri dari utusan masing-masing Kelurahan dan Desa yang ada di Kecamatan Marioriawa.
Sementara Dr. Nur Alim, M.Pd Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Gazali Soppeng menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah dan seluruh lapisan Masyarakat di Kecamatan Marioriawa yang telah menerima dan membimbing mahasiswa KKN STAI Al-Gazali Soppeng.
Doktor Nur Alim menyampaikan bahwa kalau ada calon mahasiswa berasal dari Kecamatan Marioriawa yang ingin berkuliah di STAI Al-Gazali Soppeng dan mendapatkan rekomendasi dari pihak pemerintah Kelurahan atau Desa yang ada dikecamatan Marioriawa maka kami akan menggratiskan biaya pendaftarannya bahkan bisa mendapatkan beasiswa-beasiswa tertentu.
Sebagai ketua yang mulai menjabat mulai dari tahun 2022 hingga 2027 ini menegaskan bahwa Masyarakat Kabupaten Soppeng tidak perlu lagi meragukan keunggulan Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Gazali Soppeng, hal ini dibuktikan dengan adanya pengumuman kelulusan CASN PPPK untuk formasi Guru Agama Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng dengan jumlah kuota 138 orang dan yang lulus sebanyak 117 orang 90% berasal dari Alumni STAI Al-Gazali Soppeng.
Senada Wahida menyampaikan rasa syukurnya atas kehadiran mahasiswa KKN STAI Al-Gazali Soppeng di Kecamatan Marioriawa sebagai pihak yang mewakili Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Marioriawa
“Kami sangat mengapresiasi program-program kerja yang dilaksanakan. Salah satu contohnya adalah penyelenggaraan jenazah, kegiatan ini sangat membantu kami dalam mensosialisasikan tentang bagaimana cara mengurus jenazah secara baik dan benar sesuai dengan aturan syariat Islam sebab tidak dapat dipungkiri masih ada beberapa masyarakat yang masih kebingungan dalam mengurusi jenazah,” imbuhnya.
Senada yang di sampaikan Syahrul, S.Sos, MM yang mewakili pemerintah Kecamatan Marioriawa juga sangat mengapresiasi mahasiswa KKN STAI Al-Gazali Soppeng tentunya dengan adanya kegiatan seperti ini akan memperkuat hubungan antara pihak sekolah tinggi dengan pihak pemerintah dan juga Masyarakat yang ada di kecamatan Marioriawa.