Daerah

Wujud Kerja Nyata,Aji Aras Resmikan Jembatan Gantung  Pesse Kabupaten Barru

552
×

Wujud Kerja Nyata,Aji Aras Resmikan Jembatan Gantung  Pesse Kabupaten Barru

Share this article

Wartasulselnews.com – Warga Dusun Pesse, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru, Sulsel akui sangat gembira dengan di resmikannya jembatan gantung Dusun Padaelo Pesse.

Jembatan tersebut rusak diterpa banjir tepatnya pada Februari 2023 lalu.Tampa jembatan tersebut masyarakat harus melingkar ke desa tetangga, yaitu Desa Lompo Tengah untuk dapat menyebarangi sungai tersebut.

Karena jembatan itu merupakan kebutuhan masyarakat setempat apalagi dengan jembatan itu menjadi urat nadi perekonomian rakyat, kini jembatan sudah diresmikan.Kamis (30/11/2023).

Dengan pembangunan infrastruktur jembatan itu, akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

“Alhamdullillah, satu lagi jembatan Gantung telah tuntas pembangunannya. Semoga dengan adanya Jembatan ini, dapat mempermudah kebutuhan dan aktivitas Masyarakat sekitar ,”ujar H.Aras.

Selain itu, H.Aras mengungkapkan bahwa selain Jembatan ada beberapa bantuan terus diberikan bagi warga Kabupaten Barru, seperti 2.000 beda rumah tidak layak huni, diturukan di Kabupaten Barru, itu karena kepedulian saya terhadap warga Kabupaten Barru.

Tidak sampai disitu, banyak warga pinggir pantai dan pinggir gunung tidak bisa buat WC sehingga kita programkan lagi buat 500 KK tahun depan.

Kemudian Pondok Pesantren semua kita bantu program MCK, untuk Pesantren barru, begitu juga beasiswa untuk anak sekolah kita.

“Insya Allah tahun depan kita siapkan 5.000 beasiswa untuk anak-anak sekolah kita yang di Kabupaten Barru,” ucap Anggota DPR RI ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *