WhatsApp Image 2025-02-06 at 11.16.22_e125eba7
2WhatsApp Image 2025-02-06 at 11.16.10_a5b85f79
previous arrow
next arrow
Artikel

Dai Nasional tvOne KH Sumarno Syafe’i Bakar Semangat Santri Ponpes Darunnaiem Pesse 

1356
×

Dai Nasional tvOne KH Sumarno Syafe’i Bakar Semangat Santri Ponpes Darunnaiem Pesse 

Share this article

WARTASULSELNEWS.COM- Dai Nasional tvOne KH.Sumarno Syafe’i menyambangi Ponpes Darunnaiem Pesse, Kecamatan Donri-donri, Kabupaten Soppeng. Sabtu (21/10/2023).

Kehadiran Pimpinan Ponpes Darussa’adah Cengkareng Jakarta Barat di Ponpes Darunnaiem Pesse dalam rangka memberikan semangat kepada Santri dalam rangka Hari Santri Nasional (HSN)

brosur maba 2025
2brosur maba 2025
previous arrow
next arrow

Dalam nasehatnya Kiyai Sumarno berpesan agar para santri jangan pernah minder jadi santri.

“Tidak ada alasan minder menjadi santri, sebab Ponpes sangat baik sistem pembelajarannya. Bahkan, belajar di Ponpes mendapatkan nilai lebih karena selain mendalami ilmu agama, juga mendalami ilmu pengetahuan dan teknologi,” ujar KH.Sumarno Syafe’i.

Dirinya menambahkan tidak sedikit santri yang mampu menduduki jabatan penting di negeri ini mulai presiden sampai kepala daerah.

Untuk menjadi seperti itu, santri diminta memiliki keinginan kuat untuk mencapainya dan tidak minder menjadi santri, apalagi mau dianggap remeh sebagai kaum sarungan.

“Tidak ada yang tidak mungkin dan tidak ada pos yang tidak bisa dimasuki kalau santri mempunyai keinginan kuat untuk mengisinya. Oleh karenanya jangan pernah minder jadi santri, santri jangan mau dipandang remeh sebagai kaum sarungan saja. Kalau presiden saja santri, jabatan apa yang tidak bisa,” ujarnya.

Sebelum meninggalkan Ponpes Darunnaiem Pesse, KH Sumarno mengapresiasi kehadiran Pondok Pesantren yang jauh dari keramaian kota.

Pondok pesantren ini menjadi wadah kita mendidik Anak-anak supaya menjadi anak yang sholeh dan sholeha yang berjuang di jalan Allah SWT,katanya.

Menurutnya, lokasinya sangat bagus dan strategis, karena berada di tengah hutan yang jauh dari keramaian. Jadi anak-anak bisa fokus untuk belajar dan menghafal ayat suci Alquran,pungkasnya.

 



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!